Terus Berinovasi, Koni Makassar Jajaki Kerjasama Dengan Universitas Terbuka

WARTAKATA.ID, MAKASSAR – Perhatian terhadap atlet terus menjadi fokus program Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Makassar. Yang terbaru adalah menjajaki kerja sama dengan Universitas Terbuka bagi atlet berprestasi untuk kuliah gratis.

Rencana kerja sama KONI Makassar dengan Universitas Terbuka itu terungkap saat Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto melakukan pertemuan dengan Direktur Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Universitas Terbuka Makassar, Drs Hasanuddin, MSi di kampus Universitas Terbuka Makassar, Rabu (29/3).

Dalam pertemuan itu, Ahmad Susanto didampingi Wakil Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi KONI Kota Makassar, Dr Hasyim, M.Pd.

Ahmad Susanto mengatakan pengembangan kapasitas atlet dengan mengenyam pendidikan di bangku kuliah perlu menjadi perhatian serius. Itu sebabnya KONI Makassar akan menyiapkan beasiswa khusus biaya kuliah gratis bagi atlet berprestasi asal Makassar.

“Alhamdulillah Universitas Terbuka sangat merespons program ini dan bersedia berkolaborasi dengan KONI Kota Makassar,” kata Ahmad Susanto.

Dikonfirmasi terpisah, Direktur UPBJJ Universitas Terbuka Makassar, Hasanuddin mengatakan pihaknya mengapresiasi terobosan baru KONI Makassar dan siap menampung atlet berprestasi untuk melanjutkan studi di kampus UT Makassar.

“Kuliah di Universitas Terbuka lebih fleksibel dengan model pembelajaran yang berbeda dengan universitas negeri lainnya,” kata Hasanuddin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *