Malam Terakhir, Warga Padati Kampung Atlet Porkot VIII Makassar 2023

WARTAKATA.ID, MAKASSAR – Masyarakat dari berbagai kalangan ‘menyerbu’ atau memadati semua stand cabor di Kampung Atlet yang digelar oleh Koni Makassar sebagai rangkaian Pekan Olahraga Kota (Porkot) VIII 2023 di Anjungan Pantai Losari Makassar, Minggu (29/10/2023).

Padatnya pengunjung lantaran malam ini merupakan hari terakhir Kampung Atlet di gelar.

Salah satu keamanan di wilayah Anjungan Pantai Losari,  M Kama mengatakan bahwa warga memadati kampung atlet sejak siang menjelang sore hingga tengah malam.

“saya liat dari siang warga mulai memadati kampung atlet, bergantian dari stand ke stand lainnya,” ungkap Kama.

Sementara, Vivi Sapitri pengunjung Kampung Atlet mengaku tertarik dengan olahraga panahan, sehingga ia bersama rekannya menyempatkan waktu menggunakan busur panah layaknya arjuna wanita.

Olehnya iapun berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan bukan hanya saat Porkot dilaksanakan.

“Apalagi mayoritas pengunjung berharap kampung atlet bisa terus berlanjut,’ pungkasnya.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *