Puncak HUT ke-98, Beni Iskandar : PDAM Akan Bangkit Dengan Inovasi

WARTAKATA.ID, MAKASSAR – Tidak terasa Perumda Air Minum (PDAM) Kota Makassar memasuki usia yang tidak muda lagi, yakni berumur 98 Tahun.

Pada ulang tahunnya yang ke-98 PDAM Makassar merayakannya dengan berbagai kegiatan dengan mengangkat tema PDAM Reborn.

Diusia yang tidak muda lagi Direktur Utama PDAM Kota Makassar Beni Iskandar mengajak seluruh jajarannya untuk bangkit dengan berbagai inovasi.

Apalagi lanjut Beni, PDAM Makassar memiliki sejarah yang pajang dan terus berdiri mulai dari masa penjajahan belanda hingga di jaman digitalisasi saat ini.

“Diusia ke-98 ini PDAM akan bangkit dengan berbagai inovasi,” ujar Beni, saat memberikan sambutan di acara malam puncak perayaan PDAM ke-98, Jumat malam, 26 Agustus 2022.

Selama ini, PDAM Makassar juga telah memperlihatkan jati dirinya dibuktikan dengan raihan prestasi dan sejumlah penghargaan.

“Kami juga telah menerima berbagai penghargaan baik lokal maupun secara nasional,” ucapnya.

Diketahui, dalam puncak perayaan tersebut Beni Iskandar bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto meluncurkan program baru untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi seputar PDAM Makassar.

“Kami meluncurkan program baru yakni portal media KabarAirTa dan Ruang Peduli” tuturnya.

Pada malam puncak tersebut juga memberikan penghargaan berupa piagam dan uang tunai terhadap pegawai PDAM Makassar yang dinilai berprestasi. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *