WARTAKATA.ID, MAKASSAR – Pembangunan dua proyek Sekolah PAUD Negeri di Makassar sedang berjalan. Dua PAUD tersebut berlokasi di Kecamatan Mariso dan Kecamatan Tamalate dengan masing-masing anggaran yang dialokasikan Rp4 miliar untuk PAUD di Mariso dan Rp4,9 miliar bangunan PAUD di Kecamatan Tamalate.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Muhyiddin, Minggu (10/9/2023) mengatakan, bahwa untuk PAUD yang berlokasi di Kecamatan Mariso progresnya sudah 80 persen. Dimenangkan oleh perusahaan kontraktor asal Kabupaten Sinjai, CV Tiga Putera. Sedangkan PAUD di Kecamatan Tamalate baru memasuki tahap pengerjaan pada September ini.
“Yang di Mariso sudah 80 persen, sementara finishing, kalau di Tamalate baru-baru berkontrak, bulan ini sudah jalan pembangunan,” tutur Muhyiddin. (BS)